BPBD Kota Malang adalah badan yang bergerak dengan fungsi penanganan penanggulangan bencana di Kota Malang. Dharma Wanita Persatuan BPBD Kota Malang dalam perannya sangatlah membantu atas tugas yang diemban oleh para suami yang bertugas untuk melayani masyarakat mulai sebelum adanya bencana, pada saat bencana dan setelah adanya bencana. Atas dasar semangat itulah, Jumat (15/9/17) digelar pertemuan Dharma Wanita Persatuan unit BPBD Kota Malang. Materi pertemuan selain membahas kegiatan rutin juga digelar persiapan menghadapi lomba Dharma Wanita tingkat Kota Malang. Kesiapan menghadapi lomba tampaknya sudah terlihat dari semangat dan gerak ibu-ibu ketika berlatih senam di aula BPBD Kota Malang. “Ada lomba senam dan ada lomba menyusun bumbu mpon-mpon. Walaupun tidak ada target menang, yang penting kita berpartisipasi” – kata Hermin saat diminta pendapatnya. Walau tanpa target apapun tidak berarti latihan tidak dilakukan. Hal ini agar saat tampil, performa anggota akan maksimal. Acara dihadiri oleh istri Kepala Pelaksana BPBD Kota Malang, Anastasia Hartono. (Zie)

Dharma Wanita BPBD Kota Malang

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *