IBU-IBU TANGGUH BENCANA IKUTI PELATIHAN TEKNIS RELAWAN

BPBD Kota Malang – Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Malang pada Rabu, (11/4/18) bertempat di Aula Kelurahan Bandungrejosari Kecamatan Sukun melanjutkan serangkaian kegiatan. Kali ini kegiatan yang dilakukan sangat antusias, karena peserta yang terlibat yakni para ibu-ibu dari PKK Kelurahan Bandungrejosari. Kegiatan ini juga salah satu kegiatan untuk mempersiapkan Hari Kesiapsiagaan Bencana Nasional yang jatuh pada 26 April 2018 dan persiapan lomba kelurahan tangguh tingkat pratama.

Antusias Ibu-Ibu saat menyusun Peta Jalur evakuasi

Zainul Amali selaku Lurah Bandungrejosari mengatakan bahwa “sangat antusias dan siap mengikuti lomba tahun ini, tutur Zainul saat sambutannya. Dalam acara ini ibu -ibu dan karangtaruna langsung dibekali teknis pembuatan jalur evakuasi apabila saat terjadi bencana, hal ini juga senada pada tema HKBN Tahun 2018, yakni Siaga bencana dimulai dari kita,keluarga dan komunitas. Emi (45) salah satu perwakilan dari peserta menyampaikan sangat senang dengan adanya kegiatan seperti ini, tidak hanya kaum adam yang melindungi keluarganya, tapi kita ibu-ibu juga siap melindungi keluarga dari ancaman bencana, tutur Emi saat mempresentasikan hasil peta jalur evakuasinya. “Kami juga berharap lomba kelurahan tangguh kali ini, Kelurahan Bandungrejosari dapat juara 1, imbuh Emi atau yang lebih disapa Bu Rw. (Rue)

Loading

Leave a Comment

Kepala Pelakasana BPBD Kota Malang

Drs. Prayitno, M.AP.

Facebook Updates
Kantor BPBD Kota Malang
Pages view

Loading

Exit mobile version